--> Skip to main content

Tehnik baru menanam singkong agar berumbi banyak dan menghasilkan panen yang melimpah 5x lipat.

Tehnik baru menanam singkong agar berumbi banyak dan menghasilkan panen yang melimpah memang bukan sebuah cara menanam singkong yang baru, tapi untuk di Indonesia sepertinya memang belum banyak orang mengetahui caranya. Karena selama ini cara orang menanam singkong hanya tancap batang singkongnya saja tanpa di teliti lagi bagaimana caranya agar menghasilkan singkong yang lebih banyak dari 1 batang pohon singkong. Kebanyakan dari petani juga hanya mengandalkan pemupukan saja untuk menghasilkan pohon singkong yang banyak umbinya. Nah kali ini saya akan memberikan tehnik bagaimana caranya agar singkong menghasilkan banyak umbi, bahkan bisa lebih dari 10 kilo dalam 1 batang pohon singkong.
Tehnik baru menanam singkong agar berumbi banyak dan menghasilkan panen yang melimpah 5x lipat.

Pohon singkong menghasilkan umbi dari bagian akar yang menggembang dan menyimpan cadangan makanan, semakin banyak akar yang keluar besar kemungkinan akan menghasilkan lebih banyak juga umbi singkong yang akan kita dapatkan. Lalu bagaimana caranya agar akar pohon singkong kita menghasilkan umbi singkong yang lebih banyak dari 1 batang singkong? Caranya ya perbanyak juga bagian yang nantinya akan menjadi bagian yang tumbuh akar.

Yuks simak cara sederhana yang akan saya bagikan dibawah ini agar tanaman singkong kita berumbi banyak dan besar, abaikan persiapan tanah karena itu adalah hal wajib sebelum kita ada niat menanam juga, cekidot..

1. Pertama potong batang singkong lebih panjang dari biasanya. Jika biasanya kita menggunakan batang singkong  sepanjang 20cm, sekarang kita perpanjang hingga 30-40 cm. Kenapa? Hal ini kita butuhkan agar akar singkong juga semakin banyak yang nanti akan keluar dari batang singkong tersebut.
Tehnik baru menanam singkong agar berumbi banyak dan menghasilkan panen yang melimpah 5x lipat.
Tehnik menanam pohon singkong dengan hasil 5x lipat umbi singkong yang bagus

2. Kedua, buatlah sodetan pada setiap buku batang singkong ini. Atur jaraknya sekitar 7-10cm dengan alur zigzag berlawanan. Inilah rahasianya kenapa bisa menghasilkan banyak singkong dalam 1 batang pohon singkong. Pohon singkong akan menghasilkan akar bakal umbi dari ujung yang kita tanam kedalam tanah dan dengan menyodet setiap buku dari batang singkong yang akan kita tanam nantinya akan menjadi bakal akar juga yang kedepannya akan menjadi umbi singkong.
Tehnik baru menanam singkong agar berumbi banyak dan menghasilkan panen yang melimpah 5x lipat.
Metode Sodetan dalam menanam singkong

3. Jangan lupa tanah yang akan kita tanam juga harus dalam kondisi bagus, gembur tidak keras. Hal ini untuk mempermudah akar dari tanaman singkong kita menjulur menembus tanah. Semakin gembur maka akar akan semakin banyak yang tumbuh dan bisa mencapai panjang maksimal. Artinya semakin panjang akar maka akan semakin panjang juga umbi singkong kita, otomatis akan membuat hasil panen kita semakin banyak.
Tehnik baru menanam singkong agar berumbi banyak dan menghasilkan panen yang melimpah 5x lipat.
Metode sodet menghasilkan akar 5x lipat lebih banyak untuk bakal umbi Singkong

4. Pemupukan
tehnik pemupukan juga dibutuhkan untuk menambah unsur hara yang dibutuhkan oleh tanaman singkong kita. Pemupukan tanaman singkong dilakukan ketika tanaman berusia 2 atau 3 bulan. Pupuk yang digunakan adalah pupuk yang mengandung unsur N, P dan K dengan dosis yang berimbang. Taburkan pupuk secara hati-hati desekeling tanaman dengan jarak 25-30 cm dari batang tanaman. Pemupukan susulan bisa dilakukan sampai dua kali dalam satu musim tanam, tergantung kondisi kesuburan tanaman. Jangan sampai lupa juga pembubunan atau penggemburan tanah disekiling tanaman kita dengan cara menaikan tanah yang ada di sekitaran tanaman kebagian tengah pangkal tanaman singkong kita. Hal ini dibutuhkan agar tanah selalu gembur dan akar dari singkong bebas bergerak dan tidak ada hambatan pertumbuhan ukuran umbinya.

5. Perawatan harian.
Sama seperti tanaman lainnya, singkong juga butuh dirawat untuk bisa tumbuh baik. Adapun perawatan atau pemeliharaannya dengan cara membersihkan area sekitar dari tanaman lain yang ikut menikmati pupuk yang telah kita berikan, ilalang dan rumput kita cabut sampai bersih. Lalu untuk tunas-tunas liar dan sisakan 2 batang tunas saja yang paling atas agar nutrisi dari tanaman singkong kita bisa maksimal ke umbi bukan ke batang.
Tehnik baru menanam singkong agar berumbi banyak dan menghasilkan panen yang melimpah 5x lipat.
Metode sodet menghasilkan akar bakal umbi yang banyak pada setiap sisi

6. Panen besar.
Tanaman singkong memiliki masa panen sekitar 6-8 bulan. Dengan metode sodetan pada batang sebelum ditanam tentu hasil akar dan umbi dari singkong kita akan lebih banyak daripada penanaman dengan menggunakan metode biasa karena bakal akar atau bakal umbi dari batang yang ditanam menggunakan metode ini lebih banyak 5x lipat dari penanaman biasa. Bayangkan saja jika dengan metode biasa bisa menghasilkan 10 kilogram, dengan metode ini bisa 5x lipatnya atau 50 kilogram. Silahkan diaplikaskan di lingkungan pertanian masing-masing karena metode ini banyak dipakai di pertanian modern di Thailand.
Tehnik baru menanam singkong agar berumbi banyak dan menghasilkan panen yang melimpah 5x lipat.
Panen Singkong metode sodet menghasilkan 5x lipat  jumlah umbi

Terima kasih sudah membaca artikel ini, semoga apa yang saya tulis bisa bermanfaat untuk kita semua dan menjadikan petani menjadi makmur di tanah Indonesia. Silahkan simpan atau share di media sosial jika dirasakan artikel ini bermanfaat untuk semuanya. Dan jangan lupa klik juga iklannya agar info pertanian sederhana tapi menghasilkan ini bisa semakin sering update artikelnya.

Anakayah.com
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar